Tips Memilih Hijab Sesuai Bentuk Wajah

Dear Friends,
Hijab dan busana muslimah di era fashion belakangan ini tidak hanya sekedar menjadi penutup aurat. Kini hijab atau kerudung sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari dunia fashion sehingga kerudung dipilih ketika harus menghadiri acara formal atau pesta. Desainnya yang semakin modis dan mengikuti trend fashion semakin diminati muslimah yang selalu ingin tampil lebih syar'i. 

Perkembangan hijab yang signifikan membuat banyak model-model baru bermunculan di pasaran. Meski demikian, model kerudung segi empat tidak lantas ditinggalkan para hijabers. Kini kerudung segi empat muncul dengan berbagai motif dan warna yang indah dan mudah dipadukan dengan busana muslim lainnya. Seperti koleksi dari ALLURA yang ada di hijup.com, kalian akan menemukan berbagai macam motif dan warna hijab terbaik masa kini. 

Koleksi ALLURA
Ketika memilih hijab, ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar penampilan kita bisa tetap menarik meskipun berbusana muslimah. Berikut ini beberapa tips memilih hijab yang sesuai dengan bentuk wajah dan cara menggunakannya :
1. Hijab untuk Muslimah Berwajah Panjang 
Jika kalian memiliki bentuk wajah panjang, kalian bisa menggunakan jilbab dengan bandana karena akan menampilkan kesan bervolume pada wajah. Selain itu, gelunglah rambut tapi jangan terlalu tinggi. Hindari penggunaan kerudung jenis pashmina dengan gaya di depan dada, karena hal ini akan membuat wajah kalian terlihat lebih panjang.  

2. Hijab untuk Muslimah Berwajah Bulat
Untuk wanita yang dengan bentuk wajah bulat tidak disarankan memakai bandana karena garis bandana akan berhenti di daerah telinga dan akan membuat wajah kalian terlihat semakin lebar. Kalau kalian ingin memakai ciput (dalaman kerudung), pilihlah ciput yang menutup hingga leher. Jika rambut kalian panjang, ikatlah rambut dengan kuncir biasa.

3. Hijab untuk Muslimah Berwajah Persegi
Muslimah yang memiliki wajah persegi bisa memilih hijab yang membulat, sehingga terkesan membingkai wajah dan menyamarkan garis-garis tajam di area muka. Jika kalian menggunakan hijab segitiga, tarik hijab di bagian rahang hingga menutupi garis rahang yang tegas.

Itulah tips memilih hijab sesuai bentuk wajah. Pilihlah hijab yang sesuai dengan bentuk wajah kalian. Untuk mendapatkan hijab segiempat dengan motif dan warna terbaik, kalian bisa mengunjungi ALLURA di hijup.com. 




Posting Komentar

18 Komentar

  1. Allhamdulillah sesuai dengan tipsnya. gak pernah pake bandana. Tapi langsung pake daleman ninja.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siip...pasti mbak Alena pinter nih, pake model-model hijabnya

      Hapus
  2. Waw, semoga pilihan hijabku sesuai nih. Sambil ngaca hehehe.. Bermanfaat sekali Mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siip..silahkan dicocokkan lagi mbak Wahyu :D

      Hapus
  3. modelnya kece pisaan, naksir jibabnya juga

    BalasHapus
    Balasan
    1. Keren-keren ya model kerudungnya mbak Ophi :D

      Hapus
  4. BAgus juga mbak tipsnya tapi saya maaf ya tidak berkerudung tapi saya mah pakai peci. Tapi bagus juga mbak, terima kasih sudah sharing.

    BalasHapus
  5. Klo aku agak kotsk kebulet buletan mb ita, ntu gimana hihihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mungkin bisa pilih mana yang lebih dominan, Te...kayaknya sih dominan bulat ya :p

      Hapus
  6. Kalau bentuk wajah saya cabi gimana mbak Ika? Saya yang penting bentuknya instan bukan yang pasmina atau segi4 krn ga bisa pakai hehe

    Ciputnyapun pilih yang ada petnya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Anjar, biasanya kalo pipi cenderung chubby bisa pilih daleman kerudung dengan bentuk pet, biar terkesan tinggi gitu..

      Hapus
  7. kalo saya suka pake yang segi empat sama pashmina Mba Ika :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah mbak Ira seleranya pake pashmina ya...kalo saya suka semua, baik yang segiempat maupun pashmina..hehe

      Hapus
  8. Sekarang aku lbh nyaman pake bergo krn langsung plung aja ga perlu peniti..

    Trims tipsnya y mb... Sekali2 kan harus pke jilb yg ga bergo. Hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Memang enak sih kalo pake bergo..tapi sesekali aku juga pake jilbab biasa..hehe

      Hapus
  9. Balasan
    1. Oval, bulat telur..tapi nek pas lemu yo bunder..haha :p

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com