Tempat Buka Puasa Favorit Keluarga

Dear friends,

Tempat Buka Puasa Favorit Keluarga. Salah satu kebiasaan yang sering dilakukan saat bulan puasa adalah bukber alias buka puasa bersama, entah itu dengan keluarga, teman atau rekan kerja. Bahkan ada loh, yang hampir sepanjang Ramadhan buka puasanya di luar rumah terus (karena dapat undangan bukber mulu). LOL.

Sebenarnya nggak semuanya suka buka puasa bersama di luar rumah. Banyak pertimbangan yang jadi alasan. Mulai dari waktu sholat Maghrib yang bakalan molor atau malah terlewatkan gara-gara nggak ada tempat buat sholat di lokasinya, pengeluaran jadi lebih boros dan sebagainya. 

Buat saya sih nggak masalah buka puasa bersama di luar rumah, asalkan kita tahu apa saja yang musti dipersiapkan ketika berbuka puasa di luar rumah. Nah, ngomong-ngomong tentang buka puasa di luar rumah, saya punya beberapa tempat favorit untuk buka puasa bersama keluarga, nih. Siapa tahu bisa jadi inspirasi buat teman-teman yang ingin buka puasa di luar rumah bersama keluarga.

Rumah Makan Pringsewu Kota Lama

Rumah makan Pringsewu Kota Lama Semarang
Restoran keluarga yang berada di kawasan Kota Lama Semarang ini cocok banget menjadi tempat buka puasa bersama keluarga. Selain tempatnya yang luas, menu makanan dan minumannya nya enak. Harganya juga tidak mahal. Kita bisa memesan aneka menu masakan Jawa. 

Yang paling favorit di sini adalah gurami pecak, pesmol gurami, udang asam manis dan cah sawi. Buat takjil kita bisa pesan gorengan seperti mendoan khas Purwokerto, tahu goreng tepung, pisang krispi atau onde-onde. Selain tempat yang luas dan makanan yang enak, di restoran ini terdapat mushola. Jadi kita bisa tenang buka puasa tanpa takut meninggalkan kewajiban sholat.

Gulai Kepala Ikan Pak Untung

Resto Gulai Kepala Ikan Pak Untung
Resto favorit keluarga yang kedua adalah resto Gulai Kepala Ikan Pak Untung yang berada di jalan Brigjend Sudiarto (Jl. Majapahit) Semarang. Tempatnya lumayan luas dan bersih. Selain itu lokasinya juga nggak begitu jauh dari rumah, jadi selesai buka kami bisa langsung pulang untuk sholat Maghrib. 

Resto ini termasuk favorit kami karena kami sekeluarga termasuk penggemar seafood. Menu favorit di tempat ini tentu saja gulai kepala ikan. Biasanya saya dan suami pesan gulai kepala ikan, sedang anak-anak menu lain seperti belly fish goreng, gurami goreng atau cumi. Harganya? Lumayan bersahabat, kok.

Pullens Resto

Suasana interior Pullens Resto
Meski tempatnya tak terlalu luas, tapi Pullens Resto ini jadi salah satu tempat favorit saya untuk berbuka. Menu makanannya banyak dan enak, seperti rawon, soto betawi, nasi bakar, ayam bakar,dan sebagainya. Slain itu harganya pun cukup terjangkau. Supaya kebagian tempat, kami harus datang setidaknya 2 jam sebelum waktu berbuka. Soalnya kalau mepet waktu buka, pasti nggak akan kebagian tempat. 

Pullens Resto ini berlokasi di jalan Singosari dan menyajikan menu makanan khas Jawa yang disajikan ala jaman now. Harga dan rasanya, worth it lah.

Kayaknya resto yang paling sering didatengin ya tiga tempat ini, deh. Selain rasanya cocok di lidah kami sekeluarga, tempatnya juga cukup nyaman, jadi kami bisa menikmati suasana berbuka puasa bersama keluarga dengan tenang dan nyaman juga.

Kalo teman-teman, punya tempat buka puasa favorit juga nggak? Yuk, share di komen!


Posting Komentar

0 Komentar