5 Tempat Ngabuburit Paling Asyik di Kota Semarang

Dear friends,

5 Tempat Ngabuburit Paling Asyik di Semarang. Alhamdulilah, tahun ini kita dipertemukan lagi dengan bulan Ramadhan ya. Kerinduan setelah 11 bulan berpisah seolah terobati ketika akhirnya bisa berjumpa lagi dengan bulan suci penuh rahmat ini. MasyaaAllah, hati saya aja masih berdesir menyambutnya. 

Semalam, selepas sholat maghrib saya dan keluarga mantengin televisi. Bukan nonton sinetron tapi menanti hasil sidang Isbat dan berharap besok kita benar-benar sudah memasuki bulan Ramadhan. Alhamdulillah, akhirnya kita benar-benar mulai berpuasa hari ini, Senin, 6 Mei 2019.

Suasana syahdu awal Ramadhan terasa ketika Allah SWT menurunkan hujan yang cukup deras. Tandanya banyak rahmat yang tercurah untuk kita semua. Menjelang sholat Isya, hujan reda dan kami semua berbondong-bondong menuju ke masjid dan menunaikan sholat Tarawih. MasyaaAllah.

Ngomongin bulan Ramadhan, pasti semua sudah hafal banget ya, apa aja kebiasaan yang kita lakukan di bulan ini. Yang paling sering kita lakukan pastinya Ngabuburit atau jalan-jalan sambil menunggu waktunya ifthar (berbuka). Kalau saya sih biasanya sekalian nyari penganan buat takjil. Nggak afdol rasanya kalau buka puasa tanpa takjil. 

Nah, buat teman-teman yang butuh rekomendasi tempat ngabuburit asyik di Semarang, sila cek beberapa tempat berikut ini, ya!

Taman Indonesia Kaya 


Taman Indonesia Kaya ini dulunya dikenal sebagai taman KB dan berada di jalan Menteri Supeno. Lokasinya juga berada persis di depan SMAN 1 Semarang. Sejak tahun lalu, taman ini direnovasi oleh Pemkot Semarang dan jadi sebuah taman wisata menarik di tengah kota. 

Taman Indonesia Kaya ini memberikan warna baru bagi warga Kota Semarang dan dapat menjadi rumah bagi para seniman Jawa Tengah. Tempat ini bisa digunakan untuk berbagai macam kegiatan dan pertunjukan seni budaya. Diharapkan komunitas seni maupun para pekerja seni yang ada di Jawa Tengah lebih terinspirasi dan terdorong untuk menciptakan karya-karya baru untuk mengembangkan seni budaya Jawa Tengah. 

Taman seluas 5.000 meter persegi ini cukup adem, karena di sekitarnya banyak pepohonan tinggi. Belum lagi, tanaman-tanaman bunganya yang bakalan membuat mata kita tak jemu memandang. Taman Indonesia Kaya ini juga punya beberapa fasilitas, diantaranya toilet, wifi, panggung hiburan dan kursi-kursi yang berada di taman. Ngabuburit di sini pasti bakalan asyiiik.

Taman Banjir Kanal Barat


Taman yang berada di sepanjang pinggiran Banjir Kanal Barat ini dikenal juga dengan nama Taman Pleret. Pemkot Semarang sudah beberapa tahun belakangan ini membangun fasilitas publik berupa taman ataupun tempat bermain bagi warga. Seperti Taman Pleret ini yang tiap pagi dan sore hari ramai dikunjungi warga yang sekedar ingin jalan-jalan santai.

Tempat ini cocok banget nih buat ngabuburit. Selain tempatnya luas, di pinggir-pinggirnya ada penjual-penjual makanan yang siap melayani kita saat tiba waktunya berbuka. 

Jalan Pahlawan


Jalan Pahlawan Kota Semarang merupakan salah satu jalan penghubung menuju Simpang Lima. Jalan ini juga jadi salah satu tempat favorit untuk ngabuburit. Sore hari menjelang berbuka hingga malam hari, jalan ini seketika berubah menjadi tujuan wisata baru yang ramai. Tempat yang lapang dan terang. Banyaknya penjual aneka makanan membuat Jalan Pahlawan Semarang selalu ramai. Mau cari takjil di Jalan Pahlawan? Banyaak.  

Masjid Agung Jawa Tengah


Salah satu tempat wisata religi yang juga jadi salah satu tempat favorit buat ngabuburit adalah Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT). Selain bisa berwisata religi di salah satu masjid terbesar di Jawa Tengah sambil menunggu waktu berbuka, kita juga bisa naik ke menara masjid dan melihat pemandangan kota Semarang melalui teropong. 

Di sekitar masjid juga banyak sekali penjual-penjual makanan atau takjil musiman. Teman-teman nggak perlu khawatir, bahkan pihak masjid selalu menyediakan takjil untuk para jamaah kok. Jadi, kita bisa sekalian sholat Maghrib berjamaah di sana. Siip, kan.

Brown Canyon Semarang


Sebenarnya Brown Canyon ini bukan tempat wisata, tetapi sebuah perbukitan biasa. Karena proses penambangan material yang dilakukan setiap hari dan dilakukan selama bertahun-tahun ahirnya tempat ini berubah wujud seperti  grand canyon yang ada di Amerika.

Kita bisa ngabuburit sambil berfoto, karena tempat ini juga sering jadi obyek fotografi. Kalau kalian mau ngabuburit di sini, pastikan kalian bawa bekal ya. Di lokasi ini masih jarang penjual makanan, jadi saat wakt berbuka pastikan kalian bisa membatalkan puasa dengan bekal yang kalian bawa.

Nah, itu dia 5 tempat ngabuburit paling asyik yang bisa kalian datangi di Kota Semarang. Semangat berpuasa ya, friends.



Posting Komentar

1 Komentar

  1. Simpang lima donk, sama kota lama tempat asyik buat menunggu sore beduk..

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com