Perhatikan Hal Berikut Ini Sebelum Memutuskan Membeli Alat Bantu Dengar


Dear friends,

Mengalami gangguan pendengaran tentu tidak diharapkan oleh siapapun. Karena saat hal ini terjadi pasti akan membatasi seseorang saat berkomunikasi maupun saat berbagi informasi dengan baik. Seseorang yang menderita gangguan pada telinganya tak jarang harus meminta lawan bicaranya untuk mengulang setiap perkataan. 

Ttak jarang hal ini membuat si penderita menjadi minder dan merasa canggung. Begitu juga dengan lawan bicara yang pastinya juga kurang nyaman. Jika gangguan pendengaran sering sekali terjadi, ada baiknya melakukan pemeriksaan ke dokter.

Untuk gangguan telinga yang disebabkan oleh kotoran, biasanya penanganan yang dilakukan adalah dengan melakukan pembersihan kotoran di telinga yang bersangkutan. Namun untuk pendengaran menurun yang disebabkan oleh faktor usia, penyakit, cedera karena suara yang keras, efek penggunaan obat-obatan tertentu sehingga saraf pendengaran atau telinga bagian dalam terganggu biasanya akan disarankan menggunakan alat bantu dengar.

Sebenarnya gimana sih cara kerja alat bantu dengar?

Cara kerja alat bantu dengar ini dengan memanfaatkan mikrofon kecil yang tertanam pada alat ini untuk mengumpulkan suara di sekitarnya. Suara ini kemudian diubah oleh sebuah chip komputer dengan pengeras suara agar bunyi atau suara tersebut berubah menjadi kode digital. 

Nah, kode digital ini di analisa dan disesuaikan terlebih dahulu, baru diubah kembali menjadi gelombang suara ke telinga. Alat bantu dengar ini untuk volume suara yang dihasilkan bisa menyesuaikan dengan kadar hilangnya pendengaran, suara sekitar, serta kebutuhan masing-masing pengguna.



Perlu diingat bahwa tidak semua gangguan pendengaran bisa terbantu dengan penggunaan alat bantu dengar. Untuk penderita dengan gangguan pendengaran konduktif biasanya akan tertangani dengan jalan operasi atau alternatif lainnya. 

Bagi yang mengalami gangguan pendengaran dan hendak menggunakan alat bantu dengar, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum membelinya, antara lain:
  1. Pastikan terlebih dahulu penyebab pendengaran terganggu. Untuk memastikannya, kalian bisa memeriksakan ke dokter THT yang nantinya akan di rujuk ke audiologis.
  2. Mintalah waktu percobaan pada alat bantu dengar yang kalian butuhkan, serta tata cara pengembalian jika alat tersebut tidak sesuai.
  3. Lakukan konsultasi dengan audiologis untuk meminimalkan terjadinya gangguan pada alat bantu dengar.
  4. Carilah informasi terkait alat bantu dengar yang akan digunakan, apakah bisa disesuaikan dengan kebutuhan di masa sekarang maupun mendatang.
  5. Tanyakan juga garansi yang diberikan.
  6. Mencari alat bantu dengar sesuai dengan budget yang dimiliki. Seperti di Pusat Alat Bantu Dengar Melawai yang menyediakan berbagai produk alat bantu dengar yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Nah, gimana dengan kalian friends? Pernah punya pengalaman mencarikan alat bantu dengar atau butuh informasi mengenai alat bantu dengar?

Semoga artikel ini bermanfaat ya. 



Posting Komentar

5 Komentar

  1. Wah betul banget tuh Mbak, sebelum membeli alat bantu dengar memang harus mencari tahu dulu informasi mengenai alat bantu dengar yang akan dipakai.

    BalasHapus
  2. Membeli alat bantu dengar memang harus disesuaikan dengan kebutuhan ya

    BalasHapus
  3. Wah bisa dicoba nih tipsnya, kalau seumpama disuruh membelikan alat bantu dengar

    BalasHapus
  4. Hmm saya jadi ingat teman saya yang pendengarannya agak terganggu nih. Bagaimana ya dia kabarnya? Eh kok jadi curhat ya wkwk

    BalasHapus
  5. Wah bermanfaat sekali nih tipsnya, terima kasih informasinya Mbak

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com