Akademia LEAD by IndiHome Siap Cetak Atlet eSport Terbaik


Dear friends,

Belakangan ini, saya sering dibuat kesel sama anak laki-laki saya. Saya seolah diabaikan oleh dia. Pasalnya tiap kali saya panggil atau saya minta bantuan, jawabannya selalu “bentar, Bun” gitu mulu. Ternyata oh ternyata, anaknya lagi asyik nge-game. Sejak di rumah pasang wifi, dia lebih suka mojok sambil pasang headset. Sesekali kedengeran juga teriakan-teriakannya. Duh, padahal dia udah kelas 9 dan sudah mendekati waktu ujian sekolah. Saya dan ayahnya khawatir kalo game bakal mengganggu konsentrasinya untuk belajar.

Sebenarnya, saya nggak masalah kalau anak saya main game. Game juga bukan sesuatu yang negatif kok. Bahkan sekarang game sudah menjadi salah satu cabang olahraga, loh. Anak saya hanya butuh bimbingan untuk membagi waktunya dengan baik. Suatu hari, bukan sesuatu yang mustahil jika anak saya bisa jadi atlet eSport juga, kan. 

Akademia LEAD by IndiHome 

Sejak September 2021 lalu, IndiHome meluncurkan Akademi LEAD (Limitless Esport Academy). Telkom melalui IndiHome ingin mencetak gamers (atlet eSport) agar bisa bersaing di kancah nasional maupun internasional. Program ini dilaksanakan IndiHome agar Indonesia bisa mencetak atlet eSport dari Kawasan Timur Indonesia (KTI). 

Kawasan Timur Indonesia dipilih karena perkembangan eSport di kawasan tersebut cukup pesat. Para akademia ini dibina secara fisik maupun mental dengan disiplin supaya bisa menjadi atlet eSport profesional. 


Para akademia yang lolos sebagai atlet eSport binaan LEAD by IndiHome antara lain Henry Nathaniel Reynard, Harry Nathanael Rainier, Muhammad Sholeh Salamudin Putra Pratama, Dewa Fabian, Michael Daniel Tabaraka, Tedy Prihanto, Steven Verdianta, Andrew Kusuma, Justin Welly Panvito, Farid Andika, M. Bevi Arianda Anwar, Sultan Yudha Patra, Hizkia Noel Songgigilan, dan Muhamad Tabina Widyatna. Wah, selamat ya kalian. 

Para akademia ini juga bakalan terus dikawal sampai menjadi atlet eSport profesional yang akan mampu bersaing secara nasional maupun internasional. Selama pembinaan, para akademia juga berlatih dari segi aspek fisik dan mentalnya. Dengan lulusnya para akademia ini menjadi bukti bahwa IndiHome mendukung perkembangan industri eSport  sekaligus kontribusi IndiHome terhadap Indonesia agar para atlet eSport mampu bersaing di kancah dunia. 

Kelulusan akademia LEAD by IndiHome ini merupakan bagian dari aksi nyata Telkom melalui IndiHome dalam mendukung perkembangan industri eSport dengan melahirkan calon-calon atlet terbaik. 
Selain menjaga mental sportif, yang perlu dilakukan sebagai seorang atlet eSport adalah menjunjung tinggi rasa nasionalisme. Kenapa akademia LEAD by IndiHome harus memiliki nasionalisme tinggi? “Sebab atlet LEAD by IndiHome ini juga bagian dari duta bangsa yang akan membawa nama Indonesia dalam semua pertandingan kelas dunia. 

Maka, menjaga nama baik diri dan bangsa serta mengharumkan nama Indonesia dengan karya merupakan kontribusi terbaik. 

Selain itu, tentunya dukungan Telkom melalui jaringan internet cepat IndiHome dan program LEAD by IndiHome ini lah yang merupakan perpaduan andal dan strategis dalam mengembangkan industri eSport di Indonesia. 

Bagi akademia yang berhasil mengikuti Lead by IndiHome yang merupakan program pelatihan untuk menjadi atlet eSport profesional. Lead by IndiHome juga membuka peluang bagi atlet eSport binaannya dengan menjadi bagian dari tim. Rencananya nanti, para atlet eSport ini bakal menjadi pemain lintas negara. Nantinya profil lulusan akan dikirimkan ke tim-tim dalam dan luar negeri. Wah, langkah para atlet eSport ini bakal melesat hingga ke tim-tim eSport ternama di dalam negeri maupun luar negeri. 

Dukungan LEAD by IndiHome dalam melahirkan atlet eSport terbaik berperan besar dalam memajukan ekosistem olahraga elektronik tanah air. Semoga nanti, di masa mendatang anak lelaki saya juga berkesempatan menjadi akademia Lead by IndiHome. 

Nantinya atlet LEAD by IndiHome ini menjadi bagian dari duta bangsa yang membawa nama Indonesia dalam segala pertandingan kelas dunia. 



Posting Komentar

1 Komentar

  1. Indihome memang banyak diminati apalagi mudah dan murah, selain itu juga lebih hemat daripada beli kuota tiap bulan. Bener juga bermain game bisa menjadi bakat yang bagus asal bijak mengaturnya.

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com