Visit Tidore Island : Terpesona Keindahan Pulau Tidore

Bertahun lalu seorang teman pernah bertanya pada saya, kota atau daerah mana di Indonesia yang paling ingin saya kunjungi. Saya ingat, dulu saya menjawab Bali dan Lombok.

Lalu teman saya menimpali "Mainstream banget sih. Hampir semua orang pernah kesana. Ke Bali dan Lombok".    

"Tapi aku kan belum pernah kesana. Aku juga pengen lihat pantai-pantai  yang bagus. Pengen main ke pantai yang warna air lautnya biru," ujar saya.

Teman saya tertawa, "Kamu tahunya tempat yang itu-itu melulu. Kayak katak dalam tempurung."

Teman saya tertawa. Menyebalkan. Saya memang pernah ke Bali, dulu sekali ketika saya masih duduk di bangku SMA dan itu sudah 20 tahun yang lalu. Pasti banyak yang berubah dari Bali.

"Kalau cuma pengen lihat laut yang warnanya biru, nggak cuma ada di Bali dan Lombok kali. Kamu harus lihat ini. Ini kepulauan Raja Ampat di Papua, yang ini Pulau Dua di Banggai, yang ini pantai Ora di Maluku," tuturnya seraya memperlihatkan beberapa gambar pantai dengan air lautnya yang berwarna tosca. 

"Beneran ini ada di Indonesia? Aku baru tahu," saya tak bisa menyembunyikan kekaguman saya. "Kalau begitu, ajak aku kesana. Ke pantai-pantai yang indah-indah itu," lanjut  saya dengan nada memohon.

 "Ada banyak jalan menuju kesana. Yang penting kamu nabung dulu, gih!" katanya. 

Kemudian saya dongkol mendengar kata nabung. Saya berjanji dalam hati akan mendatangi pulau-pulau impian di negeri saya sendiri. Setidaknya sebelum saya meninggalkan dunia ini. Di sini. Di Indonesia. 

*****

sumber gambar : IG visit.tidoreisland

Tidore 

Mengapa Tidore?

Sejak dua tahun lalu saya memimpikan traveling ke bagian timur Indonesia. Tidore adalah salah satu destinasi traveling impian saya selain Lombok, Luwuk Banggai, Labuan Bajo dan Minahasa. Lima destinasi impian yang kebetulan salah satu diantaranya telah terwujud tahun lalu.

Jujur saja, pengetahuan saya tentang pulau Tidore tidak sebanyak mereka yang telah dataag kesana dan biasa berpetualang ke berbagai pelosok nusantara. Pengetahuan saya tentang Tidore hanya sebatas sejarah yang dipelajari di sekolah. Terima kasih pada teknologi yang bisa membawa saya melihat pulau Tidore meski hanya melalui dunia maya.

Saat melihat peta, Tidore hanya terlihat seperti sebuah titik kecil yang berada di gugusan kepulauan Maluku. Tidore yang dulu saya kenal melalui buku Sejarah adalah salah satu kota di propinsi Maluku Utara dengan kekayaan rempahnya yang melimpah. Salah satu daerah dengan potensi wisata dan keindahan alam yang memesona siapa saja yang melihatnya.

Tidore, berasal dari kata  "To Ado Re" yang bermakna "aku telah sampai" benar-benar seperti magnet yang menarik perhatian saya. Begitu menariknya hingga terbersit keinginan untuk bisa pergi kesana. Ke negeri Sultan Nuku "Jou Barakati" yang tersohor. Ke negeri dimana adat, budaya dan kearifan lokal masih dipegang teguh, tak tergerus oleh kemajuan jaman. Ke negeri yang tetap bersahaja meski berjaya sejak dulu kala. Melihat secara langsung keindahan alam, kekayaan budaya dan potensi wisatanya.

sumber gambar : anekawisatabahari.com

Potensi Wisata Tidore

Tidak diragukan lagi, pulau Tidore memiliki berbagai potensi yang makin berkembang saat ini. Pulau yang memiliki luas 9.564,7 km²dan berpenduduk sekitar 111.000 jiwa ini memiliki potensi wisata dan kekayaan  yang tak bisa dipandang sebelah mata, antara lain :

Gurabunga

sumber gambar : IG visit.tidoreisland
Gurabunga berada di Kecamatan Tidore yang terletak di ketinggian 1.100 mdpl  di lereng Gunung Kie Matubu. Gurabunga dihuni oleh penduduk dari 5 marga yang hidup rukun berdampingan yaitu marga Mahifa, Toduho, Tosofu Malamo, Tosofu Makene, dan Folasowohi. Selain itu di sini kita bisa melihat rumah adat Tidore dengan latar belakang Gunung Kie Matubu.

Pantai Rum
Pantai ini terletak di berlokasi di kecamatan Tidore Utara yang berjarak 19 km dari kota. Pantainya bersih dengan pasir halus berhiaskan batu-batu kecil. Akses menuju Pantai Rum tergolong mudah karena banyak transportasi umum yang bisa mengantar kita kesana.

Pantai Ake Sahu
Pantai yang memiliki sumber air panas yang keluar dari bebatuan ini sangat cocok digunakan untuk berenang, dayung atau hanya sekedar menikmati pemandangan saja. Lokasinya hanya berjarak 15 menit dari pusat kota.

Pulau Mare 
Pulau Mare memiliki potensi yang mampu menjadi daya tarik. Pantainya yang cantik sering dijadikan sebagai obyek untuk snrokling maupun diving. Di pulau Mare ini kita juga bisa melihat lumba-lumba pada waktu pagi hari atau sore hari.

Pantai Cobo
Letak pantai Cobo ini sekitar 25km dari pusat kota. Pantai Cobo ini sudah memiliki fasilitas-fasilitas antara lain gazebo dan shelter yang bisa digunakan oleh pengunjung.

Pantai Pulau Maitara

sumber gambar : TripTus
Pantai ini terletak di pulau Maitara yang berada di tengah-tengah antara pulau Ternate dan Tidore. Untuk menuju pantai maitara ini hanya butuh waktu sekitar 5 menit menggunakan speed boat. Kabarnya pantai Pulau Maitara ini memiliki keindahan alam bawah laut dengan aneka macam jenis ikan. 

Air Terjun Luku Celeng
Kita bisa berjalan kaki menuju air terjun ini melalui Kelurahan Kalodi karena hanya berjarak sekitar 1,5km. Hitung-hitung olahraga sambil menikmati indahnya pemandangan sepanjang jalan, kan.

Air terjun Goheba
Lokasi air terjun ini berdekatan dengan air terjun Luku celeng karena airnya masih satu aliran.

Air Terjun Sigela
Letak air terjun ini berada di kecamatan Oba, sekitar 4 jam perjalanan dari pelabuhan Sofifi. Hmm, agak jauh juga ya. 

Tak hanya itu, Tidore juga memiliki potensi wisata sejarah yang tak kalah menarik. Beberapa destinasi wisata sejarah yang  menarik perhatian saya, diantaranya :

Benteng Torre
sumber gambar : kemdikbud.go.id
Benteng Torre terletak di kelurahan Soasio, Kecamatan Tidore.  Benteng ini dibangun oleh bangsa Portugis dan terletak pada ketinggian kurang lebih 50 meter dari permukaan laut. Benteng Torre ini terbuat dari batu gunung dan direkatkan  dengan campuran kapur dan pasir. Benteng ini terletak sekitar 50 meter dari Keraton Kesultanan Tidore.

Benteng Tahula

Benteng Tahula merupakan benteng peninggalan bangsa Portugis yang terletak di kelurahan Soasio dan berada kurang lebih 100 meter dari Keraton Kesultanan Tidore. Benteng Tahula ini berada pada ketinggian 50 meter diatas permukaan laut.

Kedaton Kesultanan Tidore
sumber gambar : IG visit,tidoreisland
Kedaton Kesultanan Tidore merupakan tempat tinggal para Sultan beserta keluarganya. Kedaton kesultanan Tidore terletak di kelurahan Soasio, kecamatan Tidore. Dari kedaton inilah Sultan memimpin rakyatnya. Kedaton-kedaton yang dibangun pada awal pemerintahan pada awalnya terbuat dari bambu dan beratap ilalang yang mudah hancur. Kedaton yang bisa bertahan cukup lama adalah kedaton Kie yang dihancurkan pada tahun 1912 akibat konflik internal keluarga istana, dan kini kedaton sudah dipugar dan berdiri dengan megah.

Masjid Kesultanan

sumber gambar : kompasiana
Masjid Kesultanan ini terletak di kelurahan Soasio kecamatan Tidore. Masjid Kesultanan ini didirikan pada tahun 1700 M. Selain digunakan sebagai tempat ibadah Sultan dan para tokoh-tokoh kesultanan, masjid ini juga digunakan sebagai tempat syiar agama Islam.

Dermaga Kesultanan

Pada jaman kejayaan Kesultanan Tidore dermaga kesultanan diperuntukan bagi armada Kesultanan. Dermaga ini dibangun pada abad ke-16 oleh Sultan Syaifuddin (Jou Kota) setelah perpindahan Ibu Kota Kesultanan dari Toloa ke Limau Timore Soasio. Dermaga ini juga digunakan sebagai tempat untuk menerima tamu kesultanan dan digunakan Sultan jika bepergian dengan Perahu Kora-Kora.

Monumen Tugu Peringatan Kedatangan Spanyol

Bangsa Spanyol yang datang pertama kalinya di Tidore adalah  Juan Sebastian El Cano beserta awak kapal Trinidad dan Viktoria. Juan Sebastian beserta awak kapal merapat di Tidore pada tanggal 8 November 1521. Tugu ini dibuat oleh Kedutaan Besar Spanyol pada tanggal 30 Maret 1993  di Kelurahan Rum.

Museum Sonyinge Malige

Kesultanan Tidore memiliki banyak peninggalan yang masih tersimpan hingga kini. Museum Sonyinge Malige adalah museum yang menyimpan koleksi peninggalan Kesultanan Tidore yang diantaranya terdapat Al-Qur’an tulisan tangan oleh Qalem Mansur pada tahun 1657.

Adat dan Budaya Tidore

Selain kekayaan alam dan wisata, adat dan budaya masyarakat Tidore juga mampu menyedot perhatian. Adat istiadat dan budaya warisan leluhur masih dilestarikan hingga kini.

Tari Soya-Soya

sumber gambar : the colour of indonesia
Tari Soya-Soya ini merupakan tari yang mengisahkan tentang perang, dilakukan oleh kaum pria dengan membawa fifa dan gong. Ada beberapa tarian Soya-Soya yang disesuaikan jenisnya, misal tari Soya-Soya Malige, Tari Soya-Soya Kalaodi hingga tari Soya-Soya Seli yang khusus dipentaskan di keraton.

Tari Barakati

Tari Barakati merupakan tarian yang dilakukan dalam  upacara penyambutan tamu di Tidore. Tarian ini dibawakan dengan menggunakan rebab, tifa dan saragi. tarian ini bermakna permohonan kepada Tuhan agar para tamu merasa betah dan menikmati selama berada di Tidore.

Lufu Kie

sumber gambar : pemerintah tidore kepulauan
Lufu Kie merupakan ritual adat “Hongi Taumoy se Malofo” yang bermakna ungkapan rasa syukur Sultan terhadap kehitupan rakyat Tidore yang aman, damai, tenteram. Sultan beserta rombongan keluar dari kedaton menuju dermaga kesultanan dengan berjalan kaki. Setelah membaca doa-doa. perahu mulai berlayar mengelilingi pulau Tidore dan melakukan ziarah ke makam para wali.

Paji Nyili-Nyili

Paji Nyili-Nyili adalah ritual membawa obor untuk mengenang semangat perjuangan Sultan Nuku bersama pasukannya yang dikenal dengan Revolusi Tidore. Obor-obor ini biasanya diarak dari malam hingga pagi hari melalui rute yang telh ditentukan yaitu Akelamo, pulau Mare dan Pulau Tidore.

Baramasuwen (Bambu Gila)

sumber gambar : republikpos.com
Atraksi baramasuwen (bambu gila) ini merupakan salah satu pertunjukkan budaya dari masyarakat Tidore. Atraksi ini menggunakan sebilah bambu yang kemudian dipegangi oleh 5 orang atau lebih. Setelah batang bambu diberi mantra dan doa, bambu ini akan bergerak sendiri. Bahkan 5 orang laki-laki atau lebih yang telah memegang bambu itu akan pontang-panting mengatasi si bambu gila terebut.

Tobo Safar

Tobo Safar adalah ritual mandi  untuk membersihkan diri di bulan Safar. Ritual ini dilakukan secara massal. Tujuannya adalah memohon pertolongan Allah agar masyarakat Tidore terhindar dari bahaya dan fitnah.

Ratib Taji Besi

Ratib Taji Besi merupakan ritual keagamaan dan tradisi yang dilakukan untuk menebus nazar. Atraksi ratib taji besi ini menggunakan alat atau benda tajam untuk ditancapkan pada tubuh.

Kuliner khas Tidore 

Seperti daerah-daerah lain, Tidore juga memiliki berbagai kuliner khas yang membuat kita ingin mencicipinya. Berbagai jenis makanan tradisional ini juga mampu memikat lidah para penikmatnya. Mulai dari Lalampa, Apang Coe, Popeda, Pisang Coe, Bolu Lapis, Ikan Fufu, Gohu, Minuman Guraka, Kue Angka, Kue Abu, hingga Nasi Jahe, semuanya memikat selera. Semua penganan tradisional khas Tidore ini masih bisa didapatkan di pasar-pasar tradisional Tidore.

Sumber gambar : IG visit.tidoreisland
Benar kata Sebastian Elcano bahwa Tidore diciptakan saat Tuhan sedang tersenyum. Tidore, pulau kecil dengan potensi luar biasa. Pulau yang pesonanya seolah memanggil saya untuk datang kesana.

Seandainya ada kesempatan untuk datang kesana, betapa ingin saya mengabadikannya ke dalam tulisan dan mengabarkannya kepada dunia bahwa ada sepotong surga di tempat yang bernama Tidore.

Betapa ingin bisa menjadi bagian dari penjelajah nusantara. Semoga.

Ayo Visit Tidore Island ! Kita jadikan Tidore sebagai destinasi wisata yang mendunia.

Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Menulis Blog Tidore Untuk Indonesia.


Posting Komentar

75 Komentar

  1. Indonesia memang penuh tempat-tempat yang indah. Jadi mupeng bisa keliling Indonesia.. Sukses ya mbak buat lombanya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya..doakan aku bisa sampai ke Tidore ya say. Biar bisa punya pengalaman menjelajah Indonesia

      Hapus
  2. Aku dr kecil suka baca buku sejarah mbak dan selalu penasaran sama 1 pulau kembar ternate n tidore. Moga2 suata saat ada rwjwki bisa kesana.
    Mo ikutan lomba ini blm sempet nulia hiks :(

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiin, semoga kita bisa mendatangi tempat2 indah yang ada di nusantara ya say. Termasuk ke Tidore...

      Hapus
  3. Wah pengen sekali berkunjung ke Tidore, penasaran seperti apa sih Pulau Maitara yang ada di gambar uang 1000 an itu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mas, aku juga pengen banget bisa ke sana, melihat sendiri keindahan pulau Tidore dan Maitara

      Hapus
  4. Tidore itu cantik banget ya, Mba Ika. Aku pingin kesana. Memang jaraknya jauh juga siy kalo dari Medan. Tapi kayaknya semua lelah bakal terbayar kalo udah nyampe sana ;).

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya ya kak, dari ujung barat ke ujung timur. tapi kak Molly pasti bisa lah ke Tidore sama abang, hehe

      Hapus
  5. Semoga bisa sampai sana Mbak, jangan lupa ajak2 daku ya :) sukses ya Mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin mbak Wahyu, makasiih doanya ya. Aku bener2 ngebet pengen kesana...

      Hapus
  6. Waah aku penasaran ama ritual ratib taji besi nya mba. Itu kok kayaknya serem yaaa.. ma kuliner pastinyaa :D. Samaa, blm prnh k tidore juga aku. Pgn ih bikin planning ke indonesia timur sesekali

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mbak Fanny wajib kesana. Aku yakin pasti waktu seminggu nggak cukup buat mengeksplor Tidore

      Hapus
  7. keren banget ya ternyata.. bangga deh jadi orang Indonesia. tapi... kapan yaa bisa ke Tidore?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Din, ternyata Indonesia punya banyak tempat2 indah yg blm byk orang tahu. Semoga suatu saat bisa berkunjung kesana ya, mbak

      Hapus
  8. Tidore memang Amazing...
    Semoga jadi juara Mbak... :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya bener mas, jadi pengen kesana kan.
      makasih doanya ya

      Hapus
  9. Kalau aku, ingatnya Tidore selalu bersanding dengan Ternate.
    Dulu padahal mereka jadi bahan adu domba Portugis dan Spanyol ya.
    Bentang alam Tidore memang mampu menoreh, memanggil kita untuk segera ke sana.
    Semoga...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak Ros...semoga kita bisa kesana ya. visit Tidore kita, kak :D

      Hapus
    2. Sama.. Denger Tidore pasti langsung ketempelan sama Ternate. :D

      Hapus
  10. Ah iyaa.. Bambu Gila! Aku taunya cuma itu doang masa.. Semoga kamu bisa kesana ya, Bund.. Nanti aku nyusul, insya Allah.. Aku nabung dulu lah, biar bisa kesana berempat. Hehe.. Good luck bundanya Amay Aga...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin...doakan aku ya Neu, aku ngebet banget pengen kesana

      Hapus
  11. MasyaAllah pantainya cantik banget :"D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbaak, makanya aku pengen banget bisa kesana..

      Hapus
  12. Wahhh asik banget lah kalo bisa ke Tidore. Aku selalu penasaran dengan Bambu Gila, kayak berat banget ya mbak, moga terwujud dan aku dapat oleh-oleh yaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kayaknya kalo liat berat banget bawa bambu gila.
      Aamiin...doakan aku ya mbaak, aku pengen banget bisa ke Tidore..

      Hapus
  13. Saya malah baru tau tidore sebagus ini dr blognya mb ika. Pantainya..bagus bangeet mb, jadi pengen main main disitu hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Icha, saking bagusnya aku jadi kebawa mimpi pengen kesana
      doakan aku semoga bisa kesana ya

      Hapus
  14. Harus nya Pantai di sana bersih, pasirnya benar-benar terlihat putih.

    BalasHapus
  15. Harus coba Papeda nya Mbak,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Doakan saya bisa ke Tidore ya mas, biar bisa nyobain papeda asli Tidore. pasti enak sekali rasanya

      Hapus
  16. Tidore emang keren . semoga terwujub untuk ke tidore kak.
    jangan lupa ke Kepri juga ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin...makasiiih ya.
      InsyaAllah suatu saat saya juga bisa ke Kepri

      Hapus
  17. Cantiknya.... jadi pengen ke Tidore juga

    BalasHapus
  18. wihh...kerenn nih tempat nya mba..jadi pengenn kesanaaa

    BalasHapus
  19. Wah tidore, labuan bajo indah banget ya mbak, aku belum menjlejah Indonesia ke semua pulau, baru pulau Jawa aja, pengen deh bisa menjelajah negeri ini ☺

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Vita, keren banget. Aku juga pengen banget bisa menjelajah nusantara. Tahun ini pengennya ke Indonesia bagian timur. Ke Tidore dulu, ah. Doakan ya

      Hapus
  20. wiiih, foto2nya bikin mupeng. smoga suatu saat nanti bisa berkunjung k tidore, pulau yg kaya akan rempah2.
    sukses lombanya mba..
    www.niefem.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Indah banget kan mbak. Aamii, semoga bisa kesana suatu hari ya mbak

      Makasih doanya

      Hapus
  21. Intip tiket ke Ternate ah, lalu nyebrang ke Tidore. Masukin wishlist! Hehe!

    BalasHapus
  22. wah nggak nyangka tidore sekece itu
    indonesia memang nggak akan kehabisan tempat2 keren ya mbak
    semoga nanti punya kesempatan ke tidore

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak...ternyata Indonesia punya surga tersembunyi yg bernama Tidore.
      Aamiin...semoga suatu saat bisa kesana ya mbak Ria

      Hapus
  23. Adikku saat ini bermukim di pulau samping Tidore Mbaa, dia di Ternate :)

    semoga impian Mba Ika ke Tidore segera terlaksana, aamin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waah...iya kah mbak Ira? jadi kalo mau ke Tidore dekat ya mbak.

      Aamiin, makasih doa tulusnya ya mbak

      Hapus
  24. saya juga pengen ke tidore, semoga ada rejekinya untuk kita semua ya mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin...semoga kita semua bisa kesana ya, ke tempat impian kita mbak

      Hapus
  25. Indonesia bener-bener indah ya mbak, jadi pengen ke tidore juga. Ajak aku ya mbak kapan-kapan. Indah banget pulaunya :D

    BalasHapus
  26. Wah sama ya mbak, seleraku katanya sudah terlalu mainstream. Pulau Tidore ini masuk wishlist deh, masih perawan kayaknya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Harus masuk wishlist pokoknya. Tidore punya tempat yg lebih eksotis loh

      Hapus
  27. Ajak2 aku ya mbaa kalo ke tidore. Aku juga dulu pengen kesana pas tinggal dipapua. Ehh keburu pindah Semarang jadi makin jauh dehh. Hiks

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hayuuk kita ke sana bareng, say. Bikin acara girl day out, mbolang gitu..hihi

      Hapus
  28. Duuhh kapan.ya bisa plesiran.keliling indonesia? Satu anak gedean.dikit, eh punya bayi lagi. Wkwkw. Yg pnting nabung duluuu. Hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe..kayak aku dulu mbaak, penge bisa kemana-mana tapi anak-anak masih kecil. Nah, sekarang anak-anak udah besar, udah bisa ditinggal2, kesempatan buat mbolang..hehe

      Hapus
  29. Betul mbak, Bali dan Lombok terlalu mainstream. Padaha Gusgus kepulauan Maluku Utara, termasuk Tidore ini dari segi sejarah, budaya dan juga wisata menarik untuk dikunjungi. apalagi Tidore memiliki sejarah kesultanan yang meruakan bagian kekayaan negeri ini. Semoga memang mbak Ika. AAmiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Zulfa...begitu melihat wilayah Indonesia Timur, keinginan untuk sampai kesana begitu besar. Semoga dimudahkan impian saya utk pergi kesana.
      Makasih doanya, mbak :)

      Hapus
  30. Indah banget ya. Aku ke timur cuma mentok di Bali. Bbrp waktu lalu suami nyaris ditempatkan di sebuah pulau dekat perbatasan Australia. Untung nggak jadi, kejauhan. Heheee.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Lus...makanya aku langsung jatuh hati begitu lihat foto2 daerah timur, huhuu
      Semoga Allah mudahkan mimpiku :)

      Hapus
  31. Tidore deket sama daerah tempat tinggalku, Ternate. Udah sering kesana ehehe. Semoga menang lombanya ya, mbak \:D/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waah...doakan aku bisa sampe kesana ya mbak, ke Ternate dan Tidore

      Hapus
  32. cakepnya pulau tidore..baru tahu nih...semoga keturutan.kita kenalnya dari buku2 sejarah aja ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Ningrum, indah banget. makanya aku pengen banget bisa sampe sana

      Hapus
  33. aku jadi pengen banget ke tidore dehm pantainya bagus banget udah gitu suasana disana pasti masih alami banget terus penduduknya juga masih asli jadi sekalian bisa tau adat istiadat disana juga

    BalasHapus
  34. Ya Allah indah bgt,,, andai mengunjungi negeri sendiri lbh mudah n murah drpd mengunjungi negara tetangga 😢😢😢😢😢😢😢😢😢

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Mara, semoga nantinya biaya traveling ke dalam negeri bisa lebih murah ya. jadi kita bisa keliling Indonesia

      Hapus
  35. Tidore menyimpan banyak daya tarik ya mbak, semoga ke depan pariwisata Tidore makin berkembang dan bisa femes kayak Bali dan Lombok

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak Prim, Tidore punya tempat wisata yang nggak kalah bagusnya dari Bali dan Lombok. Semoga Tidore makin dikenal

      Hapus
  36. Wah keren. Harus ngumpulin uang nih buat ke Tidore...

    BalasHapus
  37. indahnya alam Indonesia, anugerah Allah swt yang patut kita syukuri. alhamdulilah

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com