gambar dipinjam dari news.ralali.com |
Sebelum benar-benar mulai berbisnis, mungkin ada baiknya kita belajar dari sosok Aldi Ferdian. Pria kelahiran Bandung 36 tahun silam ini sudah mencicipi asam manisnya berbisnis. Mulai dari bisnis dengan modal kecil hingga menjadi seorang Pengusaha yang handal. Memiliki jiwa enterpreneur sejak kecil, jalan sukses Aldi begitu panjang dan berliku. Pernah menjadi sopir antar jemput sekolah, berjualan gambar bertali, bekerja di Mc Donald hingga menjadi marketing di sebuah bank membuatnya terbiasa bekerja keras. Semangatnya yang pantang menyerah membuatnya tertempa dan mampu melewati berbagai rintangan.
Bersama seorang kawan lamanya Aldi kemudian mendirikan sebuah production house yang bernama Vizwerk. Persaingan yang sangat tinggi membuatnya fokus mengutamakan kecepatan dan kualitas dengan harga murah. Dan hasilnya, perusahaannya mulai berkembang pesat dan karyawan semakin bertambah. Sukses dengan perusahaannya Aldi tak mau berpuas diri. Sejak tahun 2013 pria yang sekarang dikenal sebagai Financial Engineering & Consultant ini juga menjadi investor di beberapa perusahaan sekaligus. Proyek-proyek yang didanainya merambah hampir di semua bidang bisnis. Mulai dari bidang property, energy, media digital, integrated media promotion, perkebunan jamur tiram, travel bahkan cabe pun di danainya.
Belajar dari seorang Aldi Ferdian memang selalu membuat kita berdecak kagum. Meski telah sukses, Aldi tak pernah lupa untuk terus berbagi pada sesama. Tak hanya mengejar keuntungan Aldi juga mendanai proyek yang bersifat sosial dan mencarikan jalan keluar bagi orang lain agar mereka juga berkembang.
Dari Aldi Ferdian kita bisa menyimpulkan bahwa untuk mulai berbisnis diperlukan mental dan tekad yang kuat. Kita harus siap menghadapi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi. Bila perlu, jangan mencari investor tetapi jadilah investor.
13 Komentar
Punya ilmu memang harus dibagi dan diamalakan ya mbak...kalau hanya disimpan tidak ada gunanya...
BalasHapusPelajaran yang baik dari mas Aldi... :)
iya mb...mas Aldi memang sosok inspiratif .. :))
HapusSmg byk yg mengikuti jejak mental seorang aldi ferdian
BalasHapusSemoga banyak generasi muda yang bermental baja seperti mas Aldi ya mb Nani.. :)
HapusAnak muda harus punya semangat seperti yang dimiliki Aldi ya :)
BalasHapusHarus mbak Wati, apa jadinya negara kita kalo mental anak mudanya letoy...:)
HapusAyooo semangat
BalasHapusIh, aku mah kebanyakan nanti nanti, akhirnya ga jadi jadi
Ayo sekarang...jangan tunda lagi...hehe :)
Hapusmasih muda tapi semangat usahanya luar biasa ya. Dan gak malu untuk melakukan pekerjaan apapun
BalasHapusBiasanya orang-orang yang seperti mas Aldi itu yang akan menuai kesuksesan ya mb Lia.. :)
Hapuswaaahhh...keren ya bun...semangatnya perlu ditiru...
BalasHapusHarus dong, dek say....ayo tiru semangatnya!! :))
HapusI wanted to thank you for your time.
BalasHapusTerima kasih sudah berkunjung dan tidak meninggalkan link hidup. Jangan lupa komentarnya yaaa.....
bundafinaufara.com